Monday, November 27, 2017

Masker Putih Telur untuk Wajah

Halo guys bertemu lagi dengan saya Ario.Hari ini saya ingin membahas kembali mengenai khasiat putih telur.Jika di artikel sebelumnya cenderung kepada manfaat pada otot,namun di artikel ini,saya akan memberikan penjelasan mengenai efek putih telur terhadap wajah Anda.Perawatan wajah sudah tidak perlu lagi mengeluarkan biaya yang mahal,karena ternyata,hanya dengan telur (cairan putih telur) yang selalu kita beli untuk keperluan sehari-hari,wajah Anda akan menjadi bersih,kencang, putih,dan mampu menghilangkan jerawat.Apakah Anda masih tidak percaya? Yuk kita buktikan bersama-sama manfaat putih telur terhadap kulit wajah Anda.

 
Top 5 manfaat putih telur bagi kulit :

1.Menghilangkan Jerawat

Putih telur mampu mengeringkan jerawat hingga hilang,bahkan jerawat batu sekalipun.Cara untuk menggunakannya adalah,siapkan 1 butir telur,mangkuk kecil,1 sendok makan air perasan lemon.Pecahkan telur tersebut,dan tuangkan putih telur kedalam mangku.Campurkan dengan air lemon yang sudah disiapkan.Sebelum Anda menggunakannya,cucilah wajah Anda terlebih dahulu dengan air hangat untuk membersihkan bekas minyak dan kotoran pada wajah agar tidak tercampur dengan masker telur.Setelah itu oleskan masker telur pada wajah Anda yang berjerawat secara merata,lalu diamkan selama 20-30 menit.Setelah selesai masker,bilas kembali wajah Anda dengan sabun muka khusus jerawat.Lakukanlah 2-3x dalam seminggu sebelum tidur,dan hasilnya akan terlihat.

2.Menyingkirkan Minyak Berlebih

Selain untuk jerawat,putih telur juga baik untuk menghilangkan minyak yang berlebih akibat aktivitas diluar dan juga paparan sinar matahari.Caranya sama seperti diatas dengan menambahkan lemon pada putih telurnya.Perlu diketahui bahwa dengan menambahkan perasan lemon pada putih telur dapat mengangkat sel kulit mati yang menyebabkan produksi minyak berlebih.Namun untuk pemakaiannya,dilakukan setiap malam pada saat sebelum tidur,karena setiap hari,kita pasti melakukan aktivitas padat didalam maupun di luar ruangan,sehingga wajah mudah berminyak.

3.Melembutkan dan menghaluskan kulit
Dengan sentuhan putih telur juga mampu membuat kulit wajah Anda menjadi lebih halus dan lembut.Hal ini dikarenakan putih telur telur mengandung kandungan protein yang baik untuk kelembutan wajah.Caranya sama seperti yang sebelumnya,yaitu mencampurkan putih telur dengan perasan jeruk nipis,lalu oleskan pada seluruh wajah,diamkan selama kurang lebih 10 menit.Gunakan secara teratur 3x seminggu pada saat malam hari sebelum tidur agar mendapat hasil yang maksimal.

4.Menghilangkan Komedo
Komedo bisa dibilang sebagai jenis gangguan kulit yang sangat menjengkelkan,karena selain merusak penampilan,komedo juga memberikan efek gatal pada kulit,baik itu berasal dari komedo hitam,maupun komedo putih.Cara untuk menghilangkannya adalah,basuh terlebih dahulu area kulit yang terkena komedo dengan air hangat agar pori-pori kulitnya terbuka,Selanjutnya,siapkan 1 butir telur ayam,pisahkan kuningnya,dan tuangkan putih telur dalam mangkok kecil.Ambil 1 helai tisu,dan rendamkan sejenak dalam putih telur.Ambil kembali tisu yang sudah terlumur dengan cairan putih telur,dan tempelkan pada kulit yang terkena komedo.Diamkan sekitar 1 jam hingga tisu mulai kering,setelah itu basuh kembali kulit Anda dengan air dingin agar pori-pori kulit kembali menutup.Lakukan 2-3x semingu sebelum tidur.

5.Menghilangkan Mata Panda

Putih telur juga mampu menghilangkan mata panda.Caranya adalah oleskan putih telur pada area lingkaran mata,lalu tinggalkan semalaman sampai bangun tidur.Setelah itu kompreskan mata kembali dengan air hangat.Lakukan secara rutin seminggu 3x sampai bekas hitam pada area mata hilang.

Oke itulah top 5 manfaat putih telur bagi perawatan wajah.Dengan begitu Anda tidak perlu membeli banyak kosmetik atau cream yang mahal untuk perawatan,karena dengan putih telur pun,wajah Anda bisa terawat dengan baik.

Sekian dari saya sampai bertemu lagi,semoga bermanfaat :)

No comments:

Post a Comment